Senin, 02 September 2019

Arisan Ilmu KEB di Crowne Plaza Bandung.

Arisan Ilmu kEB di Crowne Plaza Bandung.Tanggal 18 Agustus 2019 kaki ini melangkah ke sebuah hotel yang cukup strategis di kota Bandung, Crowne Plaza Bandung. Menghadiri acara arisan ilmu yang diadakan oleh kumpulan Emak-emak Blogger dengan  menggandeng Sisternet. Acara yang  berlangsung di jalan Tamblong ini ketika masuk keadaan depan Hotel suasana nyaman sudah terasa, apalagi saat kaki melangkah ke tujuan, pokoknya tempatnya wow banget deh!!

Beginilah suasana saat masuk di hotel Crowne Plaza Bandung.






Hotel bintang 5 yang letaknya dekat dengan pusat kota ini memang cocok dijadikan hotel bisnis maupun hotel untuk keluarga. Tempatnya nyaman banget banyak spot foto yang menarik lho.Acara yang berlangsung di lantai 6 ini dapat melihat view pegunungan ditatar sunda. Ada resto sekalian kolam renang dan area bermain anak. 




Bukan untuk pertama kalinya berada di sini. Kalau dihitung jari sudah ada 5x menginjakan kaki di sini saat masih stay di Jakarta acarapun sudah berlangsung di Bandung yakni di Hotel Crowne Plaza.
Mulai dari acara di lantai bawah, resto sampai ke lantai atas juga akhirnya. Tak ada ruangan yang tak terlewatkan semua terlihat bersih dan tertata begitu rapi ditambah pelayanan yang ramah menjadikan nilai plus bagi hotel ini. Arisan ilmu KEB (Kumpulan Emak-emak Blogger) saat itu acara diawali dengan coffee morning terlebih dahulu kemudian pembukaan oleh Founder KEB sendiri Mira Sahid dan dilanjut lagi oleh  Adelia Pandjaitan (Sisternet XL-Axiata). Acara tersebut dipandu oleh MC Alaika Abdulah.





 Dan puncak acarapun tiba, Yasinta Astuti  membahas topik yakni Optimasi Sosial Media dengan Vlog.
Tema ini emang cocok banget bagi orang-orang yang senang buat video.
Banyak ilmu yang di dapat dan antusias para peserta pun sangat interaktif saat pembahasan ini. Yang namanya membuat video awal-awal emang males apalagi saat editingnya, tapi setelah titik temu yang diinginkan biasanya kita bisa lupa dengan sekeliling deh.




Yasinta menjelaskan bagaimana sebuah video bisa dibuat dengan menggunakan alat-alat sederhana. Jangan sampai ketinggalan ide dan intinya harus konsisten terus.
Terkadang jujur kalau saat editing ribet biasanya sebagai jalan pintas malas untuk mencoba lagi.
Ternyata kunci dari semua itu jangan pernah takut mencoba dan belajar lagi dan lagi.

Tak terasa waktupun sudah siang , acara belum berakhir kemudian dilanjut dengan makan siang bersama.
Menu yang disajikan oleh Crowne Plaza Bandung sangat lebgkap. Selain main Course :  nasi putih, mie goreng, tumis labu aneka seafood, rolade ayam, uga bakar, ada juga pancake dan wafel, aneka gorengan, aneka jajan pasar, es kelapa jeruk, ice cream, buah-buahan tak ketinggalan ada juga Barbeque, salad, bebek panggang, dimsum.

 Acarapun di tutup dengan foto bersama dan tak lupa menyempatkan untuk foto bersama Founder KEB dan mak Ketu (mak Icoel).